Kesaksian Prabowo soal Jokowi Nggak Tanggung-Tanggung, Wow!

29 Agustus 2021 08:48

GenPI.co - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menyebut Presiden Joko Widodo alias Jokowi sudah bekerja dengan baik, terutama saat pandemi virus corona (covid-19).

Menurut Prabowo Subianto, pemerintahan Jokowi menangani pandemi virus corona dengan cukup efektif.

Dia pun meminta Jokowi tidak menghiraukan suara-suara yang memperkeruh keadaan.

BACA JUGA:  Jalan Prabowo Menuju Pilpres Makin Mulus, Ini Buktinya

“Kita sudah di jalan yang benar,” kata Prabowo dalam video yang diunggah di kanal YouTube Sekretariat Presiden, Sabtu (28/8).

Ketua umum Partai Gerindra itu pun mengaku angkat topi terhadap kinerja Jokowi.

BACA JUGA:  Refly Harun: PAN Ingin Realisasikan Jokowi-Prabowo 2024

"Saya lihat, saya saksi, saya ikut di kabinet," ujar Prabowo.

Menurut Prabowo, negara lain juga mengalami keterlambatan vaksinasi untuk mengatasi pandemi.

BACA JUGA:  Elektabilitas dan Popularitas Prabowo-Ganjar Tinggi di 2024

Menyoal perekonomian, Prabowo menilai kondisi Indonesia lebih baik dibandingkan beberapa negara lain.

Prabowo menyebut hal itu terjadi karena Jokowi tidak memberlakukan lockdown total.

“Negara lain yang lockdown keras malah mengalami kesulitan," kata Prabowo.

Prabowo menilai keputusan-keputusan Presiden Jokowi terkait pandemi harus dilanjutkan.

“Saya bangga bagian dari pemerintahan ini," kata Prabowo. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co