Sikap Tegas Wapres Ma’ruf Lawan Kelompok Teroris, Tak Main-Main

19 November 2021 19:45

GenPI.co - Kelompok terorisme dan radikalisme makin mengancam kedaulatan NKRI. Pemerintah kini gencar untuk melakukan sejumlah penanggulangan, di antaranya dengan menggandeng sejumlah tokoh agama.

Wakil Presiden Ma’ruf Amin menjelaskan kini pemerintah sudah membentuk Badan Penanggulangan Terorisme Nasional yang dengan serius memberantas segala bentuk ancaman teroris.

“Oleh karena itu, lembaga ini akan terus diintensifkan dari pusat sampai ke daerah, melibatkan tokoh-tokoh agama,” kata Wapres Ma’ruf diktup dair ANTARA, Jumat (19/11).

BACA JUGA:  2 Tahun Jokowi - Ma'ruf Amin, Menteri yang Korupsi Disorot

Wapres menjelaskan upaya penanggulangan terorisme tersebut mengutamakan kontraradikalisasi dan deradikalisasi terhadap berbagai kelompok masyarakat.

“Pertama, tentu kontraradikalisasi. Jadi karena sudah terjadi proses radikalisasi, maka kita (lakukan) kontranya, kontraradikalisasinya,” tambahnya.

BACA JUGA:  Mendadak Ma'ruf Amin Wanti-wanti Panglima Baru TNI Soal Papua

Selanjutnya, terkait deradikalisasi, Wapres mengatakan hal itu diberikan kepada kelompok masyarakat yang pernah terpapar paham radikal; sehingga dapat meluruskan kekeliruan pemahaman keagamaan tersebut.

“Kemudian, yang kedua, mereka sudah terpapar untuk dilakukan deradikalisasi, untuk mengembalikan mereka dengan berbagai metode. Kalau radikalisme itu disimpulkan oleh paham keagamaan yang keliru, maka itu yang harus dibetulkan,” tegasnya.

BACA JUGA:  Wapres Ma'ruf Amin Sampaikan Kabar Penting, Harap Simak

Pemahaman radikal tersebut harus dibenahi dan diluruskan, serta memperbaiki ketidakadilan yang dianggap keliru oleh kelompok terpapar paham tersebut.

Penanggulangan terorisme tersebut, lanjut Wapres, memerlukan kerja sama dari berbagai pihak, mulai dari sektor pendidikan, sosial, keagamaan serta ekonomi, dengan melibatkan kementerian dan lembaga pemerintah non-kementerian (K/L) terkait.

“Dan ini melibatkan semua lembaga, instansi. Sebab ada di pendidikan, ada di Kementerian Agama, ada juga di (Kementerian) Sosial, bahkan ada juga (Kementerian BUMN),” jelasnya.(*) ANT

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Hafid Arsyid

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co