Pengakuan Napoleon, Kotoran di Muka M Kace Ternyata Miliknya

28 Juli 2022 18:55

GenPI.co - Irjen Napoleon Bonaparte mengaku kotoran manusia yang dilumurkan ke wajah M Kace adalah miliknya sendiri.

Seperti diketahui, Napoleon merupakan terdakwa kasus penganiayaan terhadap Kace di Rutan Bareskrim.

Dalam kejadian tersebut, dia mengaku sempat meminta tahanan lain mengambil bungkusan plastik putih yang dipakai untuk mendapatkan kotoran tersebut.

BACA JUGA:  Tanggapi Kasus Ferdy Sambo, Irjen Napoleon Minta Tolong

Hal itu terungkap saat Jaksa Penuntut Umum meminta penjelasan terkait apa isi plastik putih yang dibawa salah satu tahanan

"Kotoran saya," ujar Napoleon di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (28/7).

BACA JUGA:  Napoleon Bonaparte Lempar Angin Segar ke Jenderal Listyo Sigit

Menurut Napoleon, kotoran manusia tersebut diambil seorang tahanan bernama Djafar.

Setelah dibawa ke kamar sel tahanan M Kace, dirinya mengambil kotorannya sendiri dengan plastik putih tersebut.

BACA JUGA:  Napoleon Bonaparte Beri Peringatan Keras ke M Kace, Tajam

"Setelah Djafar masuk langsung, tak banyak omong saya ambil (kotoran, red)," ucapnya.

Napoleon mengaku melakukan hal tersebut lantaran ingin memberi pelajaran kepada Kace.

"Saya berdiri, lalu saya ambil isinya dengan tangan kanan saya. Kemudian, saya datangi (Kace, red) dari depan," kata dia.

Saat itu, menurutnya, Kece sedang duduk bersila. Beberapa saat kemudian, Napoleon langsung meraih kepala Kace dan memperingatkannya untuk menutup mata.

"Saya bermaksud memberi pelajaran kepada Kace, dia menista umat. Dia harus saya beri pelajaran rasanya dinista seperti apa," tuturnya.

Meski demikian, Napoleon mengaku hal tersebut tidak dimaksudkan untuk mencelakakan fisik Kece, melainkan hanya memberi pelajaran.

"Buktinya saya bilang 'tutup matamu' supaya matanya tidak kelilipan," ujar Napoleon.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Pulina Nityakanti Pramesi Reporter: Panji

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co