Publik Ingin Motif Pembunuhan Brigadir J Segera Diungkap

01 September 2022 05:00

GenPI.co - Mayoritas publik menginginkan agar motif pembunuhan berencana Brigadir J yang didalangi Ferdy Sambo segera diungkap.

Direktur Eksekutif LSI Djayadi Hanan mengatakan desakan agar motif pembunuhan segera diungkap makin kuat sebesar 73,6 persen berdasarkan hasil survei.

Sebanyak 20,9 persen responden mengatakan bahwa untuk menjaga perasaan semua pihak yang terkait, motif atau alasan pembunuhan tidak diungkap oleh kepolisian saat ini, melainkan pengungkapan dilakukan di masa persidangan.

BACA JUGA:  Momen Mesra Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi di Duren Tiga

Adapun sebanyak 5,5 persen sisanya menyatakan tidak tahu/tidak jawab.

"Persentase tersebut lebih tinggi dari hasil survei yang sebelumnya, di mana responden yang ingin motif pembunuhan diungkap sebanyak 65,6 persen ketika diajukan pertanyaan yang sama," ujarnya di Jakarta, Rabu (31/8/2022).

BACA JUGA:  Catatan Dahlan Iskan soal Jokowi: Curi Sambo

Selain itu, ketika responden diajukan pertanyaan alasan terbunuhnya Brigadir J akibat adu tembak atau sengaja dibunuh, sebesar 82,8 persen responden percaya bahwa Brigadir J sengaja dibunuh karena alasan tertentu, bukan karena adu tembak.

"Data ini (hampir) sama dengan data dari Indikator Politik, 82 persen," ucapnya.

BACA JUGA:  Makna Pelukan Ferdy Sambo terhadap Putri Candrawathi, Meredam Stres?

Djayadi juga menyebutkan bahwa lebih sedikit masyarakat yang tahu daripada yang tidak tahu bahwa Brigadir J mendapatkan ancaman pembunuhan. (antara)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co