Saut Situmorang Diduga Tinggalkan KPK Karena Gagal Jegal Firli

14 September 2019 15:55

GenPI.Co - Anggota Komisi III DPR RI Masinton Pasaribu menilai Saut Situmorang mengundurkan diri dari kursi komisioner Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) karena gagal menjegal Firli Bahuri menjadi pimpinan periode 2019-2023.

 

Selain itu, Masinton juga menduga Penasihat KPK 2017-2020 Mohammad Tsani Annafari mengundurkan diri dengan alasan yang sama.

"Mereka yang paling getol menyerang Firli. Merasa misinya tidak berhasil, maka mengundurkan diri," kata Masinton di Kompleks Parlemen, Jakarta, Jumat (13/9).

BACA JUGA:

Masinton: Tidak Ada Lobi Firli Bahuri Jadi Ketua KPK

Masinton: Jangan Sampai KPK Menjadi Komisi Penghambat Karier

Dia menambakan, pimpinan KPK seharusnya menyelesaikan tugas sampai akhir dan bukan mundur di tengah jalan.

"Ketika keinginan mereka tidak terpenuhi lalu mengundurkan diri, seharusnya pertanggungjawabkan semuanya sampai selesai masa jabatan," ujarnya.

Di sisi lain, Anggota Komisi III DPR dari Fraksi NasDem Taufiqulhadi tidak mau berkomentar banyak mengenai keputusan Saut dan Tsani mengundurkan diri.

Dia mengaku tidak menemukan pernyataan Saut dan Tsani yang memilih mundur terkait dengan terpilihnya lima pimpinan baru KPK, termasuk Firli.

"Kan tidak ada pernyataan seperti itu (mundurnya Saut karena Firli),” ujarnya.

Meski demikian, dia tetap menyayangkan sikap Saut yang mengundurkan diri di tengah jalan.

Menurut Taufiqulhadi, keputusan itu menandakan bahwa Saut tidak bertanggung jawab atas tugas di KPK.

“Semestinya Saut bisa bertahan menuntaskan tugasnya yang hanya tersisa tiga bulan lagi. Jangan ketika mau dipilih sebagai pimpinan KPK, lalu bersemangat melakukan lobi. (Imam Budilaksono/ant)

Jangan lewatkan video populer ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co