Pengamat Sebut Politik Uang Bakal Jadi Senjata Oligarki

11 November 2022 06:40

GenPI.co - Direktur Political and Public Policy Studies (P3S) Jerry Massie menduga politik uang akan menjadi senjata untuk memenangkan Pilpres 2024.

“Politik uang akan menjadi senjata dari kelompok oligarki untuk mendukung salah satu pasangan calon,” ujar Jerry kepada GenPI.co, Kamis (10/11).

Menurutnya, calon presiden jagoan oligarki tidak punya kemampuan dan kapabilitas sebagai pemimpin di tanah air.

BACA JUGA:  Pengamat Politik Setuju Terkait Ucapan Mahfud MD soal Indonesia Darurat Politik Uang

“Oleh sebab itu, masyarakat harus lebih cermat dalam memilih di pemilu nanti,” tuturnya.

Jerry juga menilai calon presiden dari oligarki tak memiliki prestasi dan hanya mengandalkan kekuatan cukong saja.

BACA JUGA:  Politik Uang Merusak Demokrasi, Pengamat: Memuaskan Para Cukong

“Sudah pasti mereka anti pemimpin pintar jujur dan idealis. Oleh sebab itu, lembaga survei, buzzer, dan sukarelawan akan disuap oligarki demi kepentingan mereka," kata Jerry.

Ia pun menyarankan masyarakat Indonesia memilih capres yang menjadi antitesis Presiden Joko Widodo (Jokowi).

BACA JUGA:  Revisi UU Parpol Penting untuk Mencegah Politik Uang, Kata Pengamat

"Sebaiknya pemimpin ke depan anti oligarki kalau perlu antitesis Jokowi,” ucapnya.

Dirinya juga menilai akan ada banyak tantangan yang akan dihadapi oleh Indonesia ke depan, khususnya dalam dekade terakhir.

“Kelompok oligarki makin masif dan sosok pemimpin berjiwa negarawan telah hilang. Oligarki akan membayar dan menyuap masyarakat agar memilih capres pilihan mereka," tandas Jerry. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Yasserina Rawie Reporter: Panji

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co