Ahok akan Jadi Bos BUMN, Ini Saran Politikus PKS

14 November 2019 17:16

GenPI.co - Politikus PKS Mardani Ali Sera mempertanyakan rencana Menteri BUMN Erick Thohir yang akan menempati posisi mantan Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok di Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

"Menurut saya, teman-teman di Komisi VI DPR pasti akan mempertanyakan itu," ujar Mardani di Jakarta, Kamis (14/11).

Menurut Mardani, menjadi Komisaris atau Direksi di sebuah BUMN itu ada aturannya.  "kalau aturan diikuti, siapa pun berhak untuk menempati posisi tersebut," katanya.

BACA JUGA: Ahok Bakal Pimpin BUMN, Jokowi: Masih Proses di Kementerian

Mardani mengatakan, status Ahok sebagai kader PDIP bertentangan dengan aturan terkait pemilihan komisaris atau direksi BUMN.

"Aturan tersebut dibuat untuk menjaga agar tidak ada konflik kepentingan di dalam BUMN," tandasnya.

Mardani menyarankan agar Ahok tetap konsisten di jalur politik saja, jangan berpindah ke jalur di luar politik.

BACA JUGA: Wacana Ahok Jadi Dirut BUMN, Anak Buah Prabowo Bilang...

"Nanti kalau dia melepaskan anggotanya, menurut saya, berjuang konsisten saja. Jangan di jalur yang lain," imbuhnya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co