Pernyataan SBY Sangat Menggelegar, Bikin Gemetaran

26 Februari 2021 07:20

GenPI.co - Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mendadak angkat bicara terkait isu kudeta Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono. 

"Gerakan ini hakikatnya ingin mendongkel dan merebut kepemimpinan partai yang sah. Kemudian menggantinya dengan orang luar yang bukan kader demokrat, yang bersekongkol dengan segelintir kader dan mantan kader yang bermasalah," tegas SBY, Rabu (24/2).

BACA JUGA: Mendadak Rizal Ramli Bongkar Fakta Jokowi, Pasti Terkejut

Mantan Presiden RI ini juga mengatakan gerakan kudeta tersebut berhasil karena ada yang ingin membeli Partai Demokrat. 

"Kemudian ada fasilitatornya, partai kita bisa mengalami kegelapan," jelasnya.

SBY menekankan bahwa Partai Demokrat bukan untuk diperjualbelikan. SBY menegaskan Partai Demokrat tidak tergiur oleh uang, berapa pun besarnya.

"Pada kesempatan ini, bagi orang luar yang punya ambisi untuk merebut dan membeli Partai Demokrat, saya katakan dengan tegas dan jelas, Partai Demokrat not for sale!" tegas SBY.

BACA JUGA: Takdir 4 Zodiak Bikin Melongo, Mulai Besok Rezekinya Gila-gilaan

Seperti diketahui, isu kudeta Partai Demokrat disampaikan langsung oleh AHY beberapa waktu lalu. 

Ada 5 pihak yang disebut-sebut terlibat dalam isu kudeta Partai Demokrat, di antaranya Jhoni Allen Marbun selaku kader aktif, M Nazaruddin mantan kader, dan Moeldoko selaku pihak eksternal.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co