Amien Rais Curigai Jokowi, Balasan Mahfud MD Bikin Meringis

16 Maret 2021 16:25

GenPI.co - Menko Polhukam Mahfud MD membentengi Presiden Joko Widodo (Jokowi) dari tudingan pendiri Partai Ummat Amien Rais soal masa jabatan selama tiga periode.

Menurut Mahfud, Jokowi tidak setuju dengan wacana melakukan amendemen.

BACA JUGA: Prabowo dan Megawati Bisa KO Jika Duet Maut Ini Maju Pilpres 2024

Mahfud menyebut tiga kemungkinan apabila ada pihak yang mendorong Jokowi menjadi presiden pada periode ketiga.

Pertama, ingin menjerumuskan. Kedua, ingin menampar muka. Ketiga, ingin mencari muka.

“Kita konsisten saja, batasi jabatan presiden dua periode,” tulis Mahfud di akun Twitter pribadinya, Senin (15/3).

Menteri asal Jawa Timur itu juga mengenang perjuangan masyarakat saa membubarkan Order Baru dan melakukan reformasi pada 1998.

Menurut Mahfud, gerakan tersebut bertujuan membatasi masa jabatan presiden.

Setelah itu, imbuh Mahfud MD, MPR melakukan amendemen terhadap UUD 1945.

BACA JUGA: Cadas! SBY Disebut Pernah Bunuh Demokrat di 2013

Masa jabatan presiden di Indonesia pun dibatasi menjadi hanya dua periode.

“Kalau mau mengubah lagi, itu urusan MPR, bukan wewenang presiden,” pungkas Mahfud MD. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co