Kubu Moeldoko Gugat AHY, Nilai Ganti Ruginya Bikin Kaget

07 April 2021 01:50

GenPI.co - Kubu Moeldoko dikabarkan terus melakukan gugatan kepada Partai Demokrat pimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dengan nilai ganti ruginya bisa bikin kaget.

Tidak mendapat pengesahan dari Kemenkum Ham, Kubu Moeldoko seakan tidak mengenal kata menyerah.

BACA JUGA: Kalah di Kemenkum HAM, Moeldoko Punya Balasan Elegan untuk AHY

Salah satu usaha dari kubu Moeldoko adalah menuntut kubu AHY dengan ganti rugi sebesar Rp100 miliar.

Mengejutkannya lagi adalah nilai gugatan tersebut kabarnya sudah didaftarkan ke Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.

Adalah Muhammad Rahmad selaku juru bicara dari kubu Moeldoko yang mengungkapkan nilai gugatan tersebut.

Poin gugatan ini nantinya akan diberikan ke pengurus DPD dan DPC dari Partai Demokrat se-Indonesia.

Nantinya, uang Rp100 miliar yang telah dipungut dari pengurus DPP Demokrat pimpinan AHY akan dikembalikan ke DPD dan DPC.

"Kami meminta kubu AHY ganti rugi sebesar 100 miliar rupiah. Nantinya, uang itu kami berikan ke seluruh DPD dan DPC Demokrat se-Indonesia yang selama ini sudah nyetor ke Pusat," buka Muhammad Rahmad. 

"Ada hal-hal lain juga yang detailnya nanti akan dijelaskan oleh kuasa hukum," tambahnya.

Hal ini pun turut menuai sorotan, salah satunya adalah pakar Hukum Tata Negara Unpar Bandung, Asep Warlan Yusuf.

Dirinya menilai bahwa untuk memberikan perlawanan dari kubu Moeldoko, AHY cukup membuktikan bahwa dirinya bersalah atau tidak.

BACA JUGA: Makin Panas, Kubu Moeldoko Siap Ladeni Cikeas Perang Terbuka 

"Menurut saya, Kubu Moeldoko yang melakukan gugatan dinilai sah-sah saja, sepanjang masing-masing memiliki dalil untuk gugatan," ucap Asep kepada GenPI.co, Selasa (6/4) malam.

Asep juga menyampaikan, Moeldoko masih memiliki kekuatan dan peluang secara politik dengan menggunakan simpatik dari masyarakat.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu Reporter: Asahi Asry Larasati

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co