Aziz Yanuar Berang, Habib Rizieq Dibilang Sedang Dihajar

10 April 2021 18:40

GenPI.co - Aziz Yanuar selaku kuasa hukum Habib Rizieq Shihab (HRS)  merasa pihaknya sedang dihajar.

Pasalnya, Pengadilan Negeri  (PN) Jakarta Timur memutuskan untuk tidak menyiarkan secara daring sidang Habib Rizieq yang akan digelar tanggal 12 dan 14 April.

BACA JUGA: Pengakuan Terduga Teroris Bikin Aziz Yanuar Gerah, Oh Ternyata...

"Kami sudah tahu sejak awal dan sadar akan dihajar berbagai hal yang merugikan pihak HRS," ucap Aziz, Jumat (9/4).

Aziz mengaku tidak mengetahui alasan mengapa sidang tersebut digelar secara tertutup.

Namun ia menyebut, sejak awal persidangan pihaknya selalu dipersulit dengan berbagai caranya.

Salah satunya, lanjut Aziz, adalah ketika  sidang eksepsi Habib Rizieq disiarkan  tak disiarkan. Sementara  tanggapan jaksa penuntut umum terhadap eksepsi itu disiarkan.

Dia juga menyebut tindakan provokasi yang diterima pihaknya dari pihak pengadilan.

"Kadang masuk (ruang sidang) diprovokasi penjaga di gerbang," klaim Aziz.

BACA JUGA: Warning Keras Kebubes AS Bikin Merinding, Intelijen Bersiaplah!

Sementara itu, Humas PN Jakarta Timur Alex Adam Faisal membeber alasan persidangan Rizieq tidak disiarkan.

Hal tersebut untuk menghindari kemungkinan para saksi akan bersikap tidak jujur.

Sebab, agenda persidangan pada pekan depan itu adalah pemeriksaan saksi oleh jaksa penuntut umum.(JPNN/GenPI)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co