Ada Anthony Ginting, Kento Momota Tertekan Hadapi Olimpiade Tokyo

02 Mei 2021 04:20

GenPI.co - Perhelatan olahraga dunia, Olimpiade Tokyo 2020 telah berada di depan mata. Rangkaian turnamen akan menampilkan perlombaan berbagai cabang olahraga, salah satunya bulu tangkis.

Berbicara tentang bulu tangkis, Indonesia menjadi salah satu negara yang berpotensi meraih medali emas.

BACA JUGA: Angin Segar dari Taiwan dan Korsel, Indonesia Dapat Bantuan Kaget

Hal ini dapat terlihat dari klasemen sementara, para pemain Indonesia berada di posisi atas seperti dominasi posisi satu dan dua di nomor ganda putra.

Tidak hanya itu, di nomor tunggal putra pun Indonesia masih sangat berpotensi untuk bisa memuncaki klasemen, dengan adanya Anthony Sinisuka Ginting di posisi lima.

Perihal tersebut rupanya menjadi tekanan tersendiri bagi tunggal putra nomor satu dunia, Kento Momota.

Performa apik Ginting dan para pemain lain serta harapan tinggi berbagai pihak membuat pebulutangkis asal Jepang ini mengaku tertekan menghadapi Olimpiade Tokyo.

Terlebih lagi, Momota masih dalam masa pemulihan kondisi mental usai mengalami kecelakaan mobil pada Januari 2020 yang memaksanya harus absen dari segala kompetisi selama lebih dari satu tahun.

Tidak berhenti dari situ, nasib buruk seolah menghantui Momota kala dirinya dinyatakan positif Covid-19 pada Januari lalu.

Hal ini menyebabkan Momota tidak bisa berlatih dengan maksimal, dalam kondisi tersebut tekanan lebih besar baginya kala harapan besar seluruh masyarakat Jepang berada dipundaknya.

Dalam wawancara bersama Olympics, Momota mengaku banyak pihak yang berharap dirinya meraih medali emas terutama saat negaranya menjadi tuan rumah Olimpiade pada 23 Juli mendatang.

"Semua orang membicarakan Olimpiade dan medali emas ketika Olimpiade kian dekat. Jujur saja, tekanan (meraih emas Olimpiade) sangat besar," kata Momota dilansir dari situs resmi Olimpiade.

Namun, Momota berusaha menjadikan hal tersebut sebagai motivasi positif untuk bisa tampil maksimal di Olimpiade Tokyo.

BACA JUGA: Mualaf, Maria Febe Rasakan Mukjizat Dahsyat di Bulan Ramadan

“Saya tentu ingin menang setiap kali saya bertanding karena jika ragu-ragu saya tak mungkin menang,” ucapnya.

“Jadi izinkan saya mengatakan bahwa saya 100 persen yakin bisa meraih emas (Olimpiade Tokyo),” pungkas dia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co