PSIS Semarang vs Persib Bandung: Serang, Terjang, Menang!

26 Oktober 2021 12:02

GenPI.co - Laga PSIS Semarang vs Persib Bandung pada pekan kesembilan BRI Liga 1 2021/2022 diprediksi berjalan alot.

Kedua tim bakal berjuang keras untuk meraih kemenangan di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Selasa (26/10).

Pelatih PSIS Semarang Ian Andrew Gillan mengatakan, timnya sudah tidak sabar berjibaku melawan Persib.

BACA JUGA:  Menghadapi PSM, Kapten Persib Sampaikan Pesan Penting Ini

Dia pun sudah mempersiapkan strategi khusus untuk menumbangkan Maung Bandung, julukan Persib.

"Persiapan tim PSIS dilakukan dengan sangat bagus,” kata Gillan sebagaimana dilansir laman resmi Persib.

BACA JUGA:  Hadapi Persib Tanpa Nick dan Victor, PSM Langsung Atur Strategi

Pelatih asal Inggris itu pun berharap laga PSIS vs Persib yang ditayangkan live di Indosiar akan berpihak kepada timnya.

Di sisi lain, Persib juga tidak mau kalah gertak. Persib berambisi mengalahkan PSIS untuk menaikkan posisinya.

BACA JUGA:  Sengit, Persib Bandung Ditahan Imbang PSM Makassar

Saat ini Persib ada di posisi ketiga klasemen Liga 1 setelah mengoleksi 16 poin. Adapun PSIS di urutan kedua dengan perolehan 18 angka.

Pelatih Persib Robert Rene Alberts menyebut laga melawan PSIS sangat penting bagi timnya.

“Sebab, (laga, red) mempertemukan dua tim yang berada di papan atas,” kata Alberts.

Dia pun meminta para pemain Persib mewaspadai PSIS yang sudah membukukan tiga kemenangan dalam liga laga terakhir.

“Kami percaya dengan apa yang bisa kami lakukan," ujar pelatih asal Belanda itu. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co