Liga 1, Madura United Kandaskan Mimpi Persija Naik ke Zona Aman

16 Agustus 2019 21:17

GenPI.co - Madura United menjamu Persija Jakarta di laga Shopee Liga 1 Indonesia di Stadion Pamekasan, Madura, Jawa Timur, Jumat 16 Agustus 2019. 

Dalam pertandingan babak pertama tuan rumah Madura United kalah 0-1. Gol terjadi pada menit ke-19 lewat tendangan fantastis Marko Simic.

Pertandingan berlanjut ke babak ke-2, tuan rumah menggetarkan gawang Persija pada menit ke-47. David Laly berhasil menghindar dari jebakan offside setelah menerima umpan datar dari tengah. Ia berhasil menggiring dan mengecoh kiper Persija hingga terjadi gol. Skor pun menjadi sama 1-1.

Baca juga :

Gagal Piala Indonesia, Persija Fokus Tak Terdegradasi di Liga 1

Puncaki Klasemen Liga 1, PSS Sleman Terancam Sanksi Komdis PSSI

Wow, 2 Tim Kuda Hitam Puncaki Klasemen Liga 1

Namun tak berselang lama, Marko Simic berhasil menyundul bola dari tendangan bebas dan hingga terjadi gol di menit ke-49. Persija kembali unggul dengan skor 2-1.

Alfath Fathier yang masuk babak ke-2 ini berhasil merobek gawang Persija di menit ke-78. Skor pertandingan kembali sama 2-2.

Atas laga ini, Persija yang saat ini ingin keluar dari zona degradasi di posisi 17 belum mampu mendongkrak peringkatnya, Persija masih bertengger di zona degradasi dengan perolehan poin 9 dari 10 pertandingan.

Sementara Madura United masih berada di peringkat 3 klasemen Liga 1 sementara dengan jumlah nilai 23 dari 14 pertandingan.

Jangan sampai ketinggalan! Kamu sudah lihat video ini ?

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co