Pelatih Lebanon Tebar Ancaman ke Australia, Nggak Main-main

24 Juli 2022 16:10

GenPI.co - Pelatih Timnas Basket Lebanon Jad El Hajj mengatakan para pemainnya akan berjuang sekuat tenaga dalam laga final FIBA Asia Cup 2022 melawan juara bertahan Australia.

Seperti diketahui, laga final tersebut akan dilangsungkan di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (24/7/2022) pukul 20:00 WIB.

"Pertama-tama, Australia bukan hanya tim terbaik di Asia. Mereka juga bagian dari empat besar di dunia, ranking ketiga," ujar Jad El Hajj setelah laga semi final, Sabtu (23/7/2022).

BACA JUGA:  Tumbangkan China, Pelatih Lebanon Ungkap Kunci Kemenangan

Dia juga memastikan tidak ingin menyerah tanpa melakukan perlawanan terhadap sang juara bertahan.

"Kami akan berjuang sekuat tenaga," tegasnya.

BACA JUGA:  Hadapi Yordania di Semifinal FIBA Asia Cup, Lebanon Tebar Ancaman

Jad menambahkan timnya mengikuti FIBA Asia Cup 2022 bukan untuk sekadar puas naik ke podium sebagai runner-up ataupun peringkat ketiga.

"Kami masih memiliki 40 menit untuk mendapatkan gelar juara," jelasnya.

BACA JUGA:  Bungkam China, Bintang Timnas Basket Lebanon Bisa Bernapas Lega

Pelatih 33 tahun itu meyakini para pemainnya bisa memberikan perlawanan kepada Australia.

"Para pemain tentunya lelah, tetapi mereka punya 24 jam untuk istirahat dan bersiap-siap," tambah dia.

Sebelumnya, Lebanon berhasil melaju ke final FIBA Asia Cup 2022 setelah menundukkan Yordania dengan skor 86-85 pada laga semi final di Istora Senayan.

Adapun, Lebanon berhasil kembali ke final FIBA Asia Cup setelah terakhir kali pada 2007.

Sepanjang ajang se-Asia itu digelar, Lebanon tiga kali menginjakkan kaki di final, yakni pada 2001, 2005, dan 2007.(*)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co