GenPI.co - Gelandang serang Franco Mastantuono jadi rebutan AC Milan, Barcelona, Paris Saint-Germain (PSG), hingga Manchester United.
Dilansir dari Sempre Milan, Jumat (2/5), kemampuan Franco Mastantuono mengolah si kulit bundar menarik perhatian beberapa klub besar Eropa, termasuk AC Milan.
Remaja 17 tahun milik River Plate itu mulai mencuri perhatian setelah mencetak gol indah melalui tendangan bebas pada laga Superclasico melawan Boca Juniors.
Franco Mastantuono memiliki performa impresif pada musim ini, dengan torehan tiga gol dan dua assist dari 12 pertandingan.
Bintang masa depan Timnas Argentina itu dijuluki 'The Next Lionel Messi' oleh pelatih AEK Athens, Matias Almeyda.
Menariknya, River Plate sendiri menilai Mastantuono lebih berbakat dibandingkan Claudio Echeverri yang sebelumnya dijual ke Manchester City.
AC Milan kabarnya telah memantau Mastantuono sejak musim panas lalu dan memasukkannya ke dalam daftar prioritas rekrutmen.
Namun, mereka menghadapi persaingan dari Manchester United, yang dilaporkan berada di posisi terdepan untuk mendapatkan tanda tangan sang pemain.
Mastantuono memiliki klausul rilis sebesar € 41 juta atau setara Rp 765 miliar dalam kontraknya yang berlaku hingga 31 Desember 2026.
River Plate dikabarkan bersedia melepas sang pemain pada bursa transfer musim panas 2025, dengan syarat Mastantuono tetap dipinjamkan selama satu musim lagi.
AC Milan mempertimbangkan opsi pembayaran bertahap, dengan kombinasi biaya tetap dan variabel untuk mengamankan jasa Mastantuono.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News