PBSI Siapkan Antisipasi Jelang Kejuaraan Dunia Junior

03 Mei 2020 23:17

GenPI.co - PP PBSI akan menyiapkan skuad junior yang bakal diterjunkan pada Kejuaraan Dunia Junior (World Junior Championships/WJW) 2020.

Hingga saat ini jadwal penyelenggaraan WJW 2020 belum diubah oleh Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF).

BACA JUGA: 4 Zodiak Bukan Istri Idaman, Aries Jago Selingkuh

BWF masih berpegang pada jadwal awal. WJW 2020 akan dihelat di Auckland, Selandia Baru, pada 28 September-11 Oktober 2020.

WJC sendiri merupakan turnamen paling bergengsi di kelas U-19. Ajang tersebut ada di kategori Grade 1 turnamen beregu.

Indonesia memiliki ambisi besar saat berlaga di WJW 2020 karena berstatus juara bertahan nomor beregu.

Sekretaris Jenderal PP PBSI Achmad Budiharto menjelaskan, WJC merupakan kalender penting untuk kelas junior.

“Kelihatannya BWF juga akan mengutamakan penyelenggaraan turnamen ini selain turnamen-turnamen besar di level senior," kata Budiharto sebagaimana dilansir laman PBSI, Minggu (3/5).

Meskipun demikian, Budiharto juga tidak menampik bahwa jadwal WJW 2020 masih bisa berubah.

Sebab, saat ini pandemi virus corona alias covid-19 masih menghantui dunia.

BACA JUGA: Istri Idaman, 4 Zodiak Bakal Punya Anak Cerdas

"Kami akan mempersiapkan atlet-atlet junior untuk mengantisipasi jika BWF mengeluarkan jadwal pelaksanaan WJC," ujar Budiharto. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co