Dok, Bagaimana Cara Mengobati Batuk Berdahak? Rasanya Menyiksa

01 Januari 2023 04:20

GenPI.co - Selamat pagi, Dok. Saya sangat terganggu karena menderita batuk berdahak.

Rasanya sangat menyiksa. Saya merasa ada dahak kental di dalam tenggorokan.

Bagaimana cara mengobati batuk berdahak? Apakah ad acara ampuhnya, Dok? Terima kasih banyak.

Andi, 31, Jakarta

Jawaban dari Dokter Natasha Sutedja

BACA JUGA:  Tahun Baru 2023: Harga Kripto Naik, Bitcoin Masih Bikin Waswas

Batuk berdahak adalah hal yang jamak terjadi ketika saluran pernapasan terinfeksi virus atau bakteri.

Infeksi tersebut membuat produksi lendir di dalam tenggorokan makin banyak.

BACA JUGA:  Filipina Bukan Lawan yang Lemah, Timnas Indonesia Bisa Terpeleset

Namun, batuk berdahak yang sangat kental bukan hal normal. Sebab, lendir berfungsi mengeluarkan organisme penyebab infeksi.

Kamu tidak dianjurkan menelan lendir atau dahak walaupun dalam jumlah sedikit.

BACA JUGA:  Indra Sjafri Buka Suara soal Kepemimpinan Iwan Bule di PSSI

Sebab, penyembuhan akan makin lambat apabila kamu menelan lendir yang menumpuk.

Kamu juga sangat disarankan minum air putih dalam jumlah banyak ketika batuk berdahak.

Cara lainnya ialah minum obat batuk yang mengandung mukolitik atau ekspektoran.

Saya juga menganjurkan kamu memeriksakan diri ke dokter agar mendapatkan penanganan yang tepat. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng Reporter: Panji

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co