Kompleks Perumahan Banjir di Musim Hujan, Solusi Apa yang Tepat?

18 Februari 2021 17:15

GenPI.co - Saya tinggal di salah satu kompleks perumahan di Jakarta. Banjir sering terjadi kalau curah hujan tinggi.

Saya merasa rugi karena mobilitas terganggu kalau banjir. Kira-kira apa yang harus pemerintah atau saya lakukan agar menanggulangi banjir tersebut? 

BACA JUGABAB Berdarah Padahal Tidak Suka Makan Pedas, Apakah Bahaya, Dok?

(Rizky Ilham, 45 tahun)

Jawaban 

Pakar tata kota, Nirwono Joga

Baik ibu, pertama-tama tentunya dari diri sendiri. Pertama, sadar akan lingkungan, tidak menggunakan plastik, dan masyarakat didorong membuat sumur resapan air di setiap halaman rumah dan area parkir.

Namun, tindakan tegas diberikan kepada pemerintah. Hal itu karena hujan yang terus menerus tidak berhenti.

Untuk itu, ada lima poin yang dapat  diperhatikan oelh pemerintah, antara lain:

1. Rehabilitasi 13 sungai, permukiman direlokasi, badan sungai dikeruk/diperdalam, diperlebar agar kapasitas daya tampung air optimal, serta dihijaukan bantaran kali.

2. Revitalisasi 109 badan air berupa situ danau embung waduk, dikeruk/diperdalam, diperlebar agar daya tampung optimal, dihijaukan (menjadi taman seperti taman waduk pluit dan taman waduk ria-rio).

3. Rehabilitasi seluruh saluran air kota (mikro, meso, makro), dimensi saluran diperbesar, terhubung dengan baik, bebas sampah dan lumpur, dan diatur jaringan utilitas didalam saluran secara terpadu.

BACA JUGAMenutup Kamera Laptop untuk Keamanan Privasi, Apakah Ini Benar?

4. Menambah luasan ruang terbuka hijau (RTH) dari luas saat ini 9,98% menjadi 30% agar kapasitas daerah resapan air memadai. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co