Garmin Forerunner 55 Hadir di Indonesia, Cek Harganya

14 Juli 2021 21:10

GenPI.co - Produsen arloji pintar (smartwatch) Garmin resmi merilis perangkat terbaru yakni Forerunner 55 ke Indonesia.

Jam tangan pintar dengan teknologi GPS itu dirancang khusus untuk pelari pemula. 

"Dengan tampilan yang mulus dan ringan, Forerunner 55 melacak setiap langkah saat lari, perjalanan saat bersepeda, dan jarak tempuh saat berenang," ujar Rian Krisna selaku Country Manager Garmin Indonesia dalam konferensi pers virtual, Rabu (14/7). 

BACA JUGA:  Leica Meluncurkan Smartphone Pertama, Harganya Bikin Jantungan!

Garmin Forerunner 55 juga sudah memiliki daya tahan baterai hingga dua minggu dalam mode smartwatch dan hingga 20 jam jika menggunakan mode GPS.

Selain itu, Forerunner 55 juga menampilkan beragam fitur kesehatan dan kebugaran dari Garmin, seperti First Beat Analytics, Body Battery, serta aplikasi Garmin Connect. 

BACA JUGA:  Bantu Otak Cerdas, Ini 5 Manfaat Smartphone untuk si Kecil

"Dengan mode lari yang komprehensif, tips latihan harian yang disesuaikan, dan pemantauan kesehatan yang ditingkatkan, jam tangan ini akan membantu penggunanya memperbaiki performa," jelasnya. 

Garmin Forerunner 55 dibanderol dengan harga Rp 3.199.000 dengan tiga pilihan warna, seperti hitam, putih, dan aqua.

BACA JUGA:  Fitur Smartphone Itel Vision 2 Tak Main-Main, Wow Banget!

Produk ini tersedia secara eksklusif di Garmin Official Store e-commerce marketplace Tokopedia dan Garmin Brand Store mulai dari 15 Juli 2021. 

Produk ini juga akan tersedia di jaringan Urban Republic Store dan beberapa outlet Erafone mulai 26 Juli 2021. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah Reporter: Andi Ristanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co