Selain Bebas Visa ke Jepang dan Korsel, Ini Keuntungan e-Paspor

07 Juli 2019 06:39

GenPI.co - Pastinya sudah pada paham jika ingin bepergian ke luar negeri harus memiliki paspor. Berbentuk buku kecil, paspor merupakan identitas seseorang agar bisa diterima di negara lain. Indonesia sendiri mengeluarkan 2 jenis paspor untuk warganya, yakni paspor biasa dan e-Paspor atau paspor elektronik. Masih bingung apa bedanya?

Jadi, di buku e-Paspor ditanam chip biometrik yang tidak ada di paspor biasa. Dalam chip ini ada rekaman sidik jari dan wajah kita, lho. Ini yang membuat paspor lebih aman dan tak mudah dibedakan. 

Baca juga :

Terbaru, Kini Paspor Indonesia Masuk Tanpa Visa di 81 Negara! 

Ingin Habib Rizieq Pulang ke RI, Jubir Prabowo: Hentikan Kasusnya 

Ekonomi Rasa Jet Pribadi, Penumpang Citilink Sendirian di Pesawat 

Beberapa negara dunia menggunakan paspor jenis ini. Australia, Amerika Serikat, Malaysia, dan Inggris diantaranya. Meski bisa mengajukan e-Paspor secara online, namun pembuatannya masih dilakukan manual. Artinya kamu tetap harus datang ke kantor Imigrasi. 

Tapi gak ada ruginya bikin e-Paspor sebab kamu bisa dapatkan berbagai fasilitas ini. Apa saja? Simak yuk.

1. Bebas visa ke Jepang selama 15 hari! Selain itu juga bebas visa ke Korea Selatan dan Taiwan, lho.

2. Visa lebih gampang disetujui sebab data e-Paspor akurat dan bisa diverifikasi langsung kedutaan negara lain.

3. Bepergian ke luar negeri tak perlu antre di Imigrasi. Kamu langsung bisa ke autogate di penerbangan Internasional dan memindai e-paspor. Lalu langsung masuk ke boarding room, deh. Simpel banget, kan? Yuk ah, buruan buat paspor elektronik ini.


Tonton lagi :

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ardini Maharani Dwi Setyarini

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co