3 Tempat Wisata Kece di Malang Raya, Luar Biasa

23 Januari 2021 18:55

GenPI.co - Malang Raya, Jawa Timur, memiliki banyak tempat wisata yang menyajikan pemandangan menakjubkan.

Berbagai destinasi itu terdiri dari bermacam jenis, mulai alam hingga tempat wisata yang dibuat secara khusus.

BACA JUGA: Destinasi yang Tawarkan Petualangan Bareng Dinosaurus, Seru!

Berikut ini tiga tempat wisata kece di Malang Raya sebagaimana dilansir Antara:

1. Coban Talun

Kamu yang menginginkan panorama mengasyikkan sangat direkomendasikan berlibur ke Coban Talun.

Perjuangan menuju air terjun dengan ketinggian 75 meter itu memang tidak mudah.

Namun, perjuanganmu akan terbayar lunas ketika kamu sudah sampai di sana.

Kamu bisa menikmati pemandangan nan indah, kicauan burung, serta udara segar.

Kamu juga bisa bermalam di penginapan nan unik yang terinspirasi dari sangkar burung merpati alias pagupon.

2. Pantai Tiga Warna

Pantai Tiga Warna memiliki gradasi air laut yang bisa membuat travelista betah berada di sana.

Air lautnya berwarna biru ua, biru kehijauan, dan putih kemerahan sehingga sangat indah.

Di sana kamu bisa melakukan berbagai aktivitas, salah satunya ialah snorkelling.

Kamu pun bisa bermain ke Clungup Mangrove Conservation.

3. Mata Air Sumber Sirah

Mata Air Sumber Sirah berada di Jalan Sunan Kalijaga I, Putuk Utara, Putukrejo, Gondanglegi, Malang.

BACA JUGA5 Destinasi ini Bikin Kamu Betah Pelesir Garut

Di sana kamu bisa menikmati udara pegunungan yang sangat menyejukkan.

Mata air yang berasal dari pegunungan punya kedalaman berbeda, mulai 80 cm hingga 1,5 meter sehingga bisa dinikmati juga oleh anak-anak. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co