Jika Hobi Bersepeda, Simak 3 Tips Penting Menjaga Kesehatan Senjata Pria

04 April 2023 12:00

GenPI.co - Salah satu olahraga yang menyehatkan tubuh dan menjadi favorit masyarakat, yakni bersepeda.

Namun, di balik sehatnya melakukan hobi bersepeda itu, ternyata memiliki ancaman yang menyeramkan, terutama bagi laki-laki.

Pasalnya, pria harus memperhatikan dengan baik dan benar agar terhindari dari masalah disfungsi ere*si (impot*nsi).

BACA JUGA:  5 Manfaat Makan Okra Merah Ternyata Dahsyat, Nomor 3 Bisa Bikin Senjata Pria Kencang

Menurut penelitian dalam jurnal Acta Neurologica Scandinavica, bahwa terlalu lama bersepeda membuat 20 persen laki-laki mengalami pe*is kebas (mati rasa).

Selain itu, ada sekitar 13 persen pria bahkan mengalami impot*nsi yang berlangsung lebih dari tujuh hari.

BACA JUGA:  5 Penyebab Senjata Pria Kurang Keras, Ternyata Karena ini

Berikut 3 cara penting menjaga kesehatan senjata pria bagi yang hobi bersepeda seperti dilansir pada Selasa (4/4/2023):

1. Membatasi intensitas bersepeda

Jika pria memiliki hobi bersepeda, salah satu cara menjaga kesehatan pe*is alias senjata pria, yakni dengan membatasi intensitas bersepeda.

BACA JUGA:  5 Tips Dahsyat Bikin Senjata Pria Tahan Lama, Ternyata Mudah

Hal yang perlu diingat ialah memberikan jeda yang cukup sekitar satu atau dua minggu, sebelum mulai bersepeda lagi.

Cobalah memberikan ruang dan waktu yang cukup bagi senjata pria untuk terhindar dari tekanan saat bersepeda.

2. Memperbaiki postur tubuh

Salah satu tips penting menjaga senjata pria saat hobi bersepeda, yakni dengan memperbaiki postur tubuh.

Seperti diketahui, bahwa postur tubuh terbaik untuk menjaga kesehatan senjata pria yang bersepeda, yakni dengan menyeimbangkan berat badan pada tulang duduk.

Tulang duduk terletak pada area bokong yang menjadi tumpuan berat badan saat duduk.

Tak dimungkiri, saat dalam posisi mencondongkan tubuh ke arah depan memang dapat mempercepat laju sepeda.

Namun, posisi tersebut ternyata memberikan tekanan berlebih pada saraf genital.

Oleh sebab itu, untuk menjaga kesehatan pe*is, duduklah dengan nyaman dan usahakan bagian punggung tetap lurus saat bersepeda untuk mengurangi tekanan pada tulang duduk.

Selain itu, selama bersepeda, pria juga bisa menggunakan celana khusus untuk melindungi pinggang dan area selangkangan, sehingga dapat menjaga kesehatan senjata pria.

3. Mengubah ukuran dan tinggi jok sepeda

Salah satu tips menjaga senjata pria bagi yang suka bersepeda, yakni kesehatan penis ternyata juga tergantung pada ukuran jok sepeda yang digunakan.

Menurut penelitian yang diterbitkan Sexual Medicine Journal, bahwa ukuran jok sepeda yang lebih lebar dapat mengurangi tekanan pada area kelamin pria.

Sebaliknya, jok sepeda yang lebih sempit membuat senjata pria tertekan.

Perlu diingat, bahwa tekanan yang terus berulang itu membuat aliran darah dan oksigen menuju pe*is terhambat.

Hal tersebut yang membuat senjata pria menjadi kebas atau mati rasa yang berisiko menurunkan gairah se*sual di kemudian hari. (HelloSehat)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co