10 Destinasi Keren di Lombok Saat Lebaran

10 Destinasi Keren di Lombok Saat Lebaran - GenPI.co
Pantai Senggigi Lombok . (Foto: Wisata Gili Lombok)

Libur Lebaran menjadi salah satu momen yang tepat untuk pergi berwisata bersama keluarga tercinta. Salah satu destinasi yang bisa Anda kunjungi adalah Lombok, Nusa Tenggara Barat. Pulaunya indah, pemandangan alamnya yang istimewa. Banyak pantai berpasir putih, dan air laut yang sangat jernih.

Lombok pun merupakan salah satu dari 10 destinasi wisata Indonesia yang dijuluki sebagai “Bali baru”.

Menurut Menteri Pariwisata Arief Yahya, Lombok sangat cocok dijadikan tujuan wisata untuk mengisi #PesonaMudik2018.

“Lombok sekarang dibangun sebagai destinasi utama. Karena itu, ke depan pasti akan dibangun berbagai sarana prasarana yang bertaraf internasional,” kata Arief Yahya, Senin (4/6).

Banyak destinasi wisata unggulan di Lombok yang bisa dinikmati dalam #PesonaDestinasiLebaran2018. Dan untuk menjangkau destinasi tersebut lokasinya tidak terlalu sulit. Jalan di Lombok sudah membaik, tinggal akses dan amenitas yang harus dikebut.

Berikut #Top10DestinasiLebaran2018 di Lombok yang bisa dinikmati saat libur lebaran.

Pantai Senggigi

Pantai Senggigi terletak di pesisir sebelah barat Pulau Lombok. Walaupun tidak sebesar Pantai Kuta Bali, namun saat berada di Pantai Senggigi, Anda akan merasa seperti berada di Pantai Kuta. Pemandangan pantai dan bawah lautnya sangat indah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya