Larangan Mudik, Penerimaan Paket di Yogyakarta Tinggi

Larangan Mudik, Penerimaan Paket di Yogyakarta Tinggi - GenPI.co
Kantor Pos Besar Yogyakarta.

GenPI.co - Pengiriman dan penerimaan paket melalui Kantor Pos di Yogyakarta mengalami peningkatan menjelang lebaran ini.

Kepala Kantor Pos Besar Yogyakarta Arif Yudha Wahyudi mengatakan peningkatan yang lebih menonjol yakni penerimaan paket dibandingkan pengiriman ke luar daerah.

BACA JUGA: Satu RT di Yogyakarta ‘Lockdown’, 10 Positif Covid-19

“Ada kenaikan sekitar 25 persen dibandingkan hari biasa sejak awal puasa kemarin. Paket lebih banyak yang datang dibandingkan pengiriman,” katanya kepada GenPI.co, Selasa (11/5).

Menurutnya peningkatan penerimaan paket ini salah satu penyebabnya karena adanya larangan mudik yang diterapkan oleh pemerintah.

Arif mengatakan cara kirim paket seperti ini memang untuk menyambung tali silaturahmi bagi perantau yang tidak bisa pulang ke kampung halamannya.

“Yogyakarta itu banyak mengekspor tenaga ke luar (daerah). Jadi yang tidak bisa pulang atau mudik, mereka kirim paket,” ujarnya.

Arif mengatakan paket yang diterima maupun dikirim berasal dari berbagai daerah di Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya