Pedoman Peserta Seleksi CPNS-PPPK di SE Baru BKN, Simak Detailnya

Pedoman Peserta Seleksi CPNS-PPPK di SE Baru BKN, Simak Detailnya - GenPI.co
Ilustrasi (foto: Antara)

GenPI.co - Pendaftaran seleksi CPNS dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) rencananya akan dibuka pada akhir Mei 2021.

Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Bima Haria Wibisana mengeluarkan surat edaran (SE) terbaru.

BACA JUGAHonorer K2 Harap-harap Cemas Tunggu Passing Grade CPNS dan PPPK

SE tersebut terkait penyelenggaraan seleksi aparatur sipil negara (ASN) 2021, baik CPNS maupun PPPK.

BKN merilis SE Nomor 7 Tahun 2021 tentang Prosedur Penyelenggaraan Seleksi dengan Metode CAT BKN dengan Protokol Kesehatan (Prokes) Pencegahan dan Pengendalian Covid-19.

Surat edaran tersebut  diteken oleh Bima Haria pada tanggal 17 Mei 2021.

"Rekrutmen CPNS dan PPPK dengan CAT BKN akan kembali dilaksanakan dengan menerapkan skema penerapan protokol kesehatan atau prokes pencegahan pandemi Covid-19," kata Plt Karo Humas BKN Paryono di Jakarta, Rabu (19/5/2021).

Prosedur prokes pelaksanaan seleksi ASN 2021 itu, katanya, disampaikan kepada seluruh pejabat pembina kepegawaian (PPK) di instansi pusat dan daerah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya