Viral Harga Pecel Lele di Malioboro, Tiga Warung Ditutup

Viral Harga Pecel Lele di Malioboro, Tiga Warung Ditutup - GenPI.co
Wakil Wali Kota Yogyakarta saat melakukan peninjauan di PKL Malioboro, Sabtu (29/5). (FOTO: HO-Humas Pemkot Yogyakarta)

GenPI.co - Tiga warung pecel lele di Jalan Perwakilan, Malioboro, Kota Yogyakarta yang terindikasi memberi harga tidak wajar ditutup semantara.

Keputusan ini diambil oleh Pemerintah Kota Yogyakarta, imbas dari viralnya video keluhan wisatawan terkait harga pecel lele di kawasan Malioboro.

Wakil Wali Kota Yogyakarta Heroe Poerwadi mengatakan pihaknya juga akan memanggil pemilik tiga warung itu untuk dimintai klarifikasi dan keterangan, Senin (31/5) mendatang.

BACA JUGA:  Harga Pecel Lele di Malioboro Viral, Wisatawan Bakal Digugat?

“Ditutup sementara, tiga warung ini terindikasi melakukan praktik penjualan seperti yang dikeluhkan wisatawan (menaikkan harga),” katanya di kasawan Malioboro, Yogyakarta, Sabtu (29/5).

Menurut Heroe, pemerintah akan mengambil kebijakan selanjutnya setelah mendapatkan klarifikasi dari pemilik pecek lele.

BACA JUGA:  Pemkot Yogya Cari Pedagang Malioboro Naikkan Harga Tak Wajar

Heroe menuturkan sanksi terberat yang bisa diberikan kepada pemilik warung pecel lele berupa mencabut izin berjulan. Menurutnya sanksi itu sudah kesepakatan awal dengan pedagang di kawasan Malioboro.

Heroe juga berharap agar kasus ini bisa menjadi pembelaran bagi seluruh komunitas di kawasan Malioboro, sehinga meningkatkan pelayananya.

BACA JUGA:  Manajemen Lalu Lintas di Seputaran Malioboro Terus Dibenahi

“Seperti bagaimana melayani wisatawan maupun cara berkomunikasinya,” ucapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya