Camat Plesiran ke Yogyakarta, Sekda: Dia Tidak Sensitif!

Camat Plesiran ke Yogyakarta, Sekda: Dia Tidak Sensitif! - GenPI.co
Ilustrasi – Tugu Yogyakarta.(FOTO: ANTARA)

GenPI.co - Seorang camat di Kota Bandung, Jawa Barat diketahui piknik ke Yogyakarta di tengah kondisi daerahnya mengalami lonjakan kasus Covid-19.

Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana mengungkapkan camat yang piknik itu diketahui dari wilayah kerjanya di Kecamatan Rancasari.

Wilayah itu masuk dalam 10 besar penyumbang kasus Covid-19 di Kota Bandung.

BACA JUGA:  Covid-19 di Bandung Meroket, Ruang Isolasi Nyaris Penuh

“Dia melanggar ya, kalau benar (piknik). Saya mendukung dikenai sanksi tegas,” katanya di Bandung, Senin (21/6).

Informasi yang beredar, Camat Rancasari melakukan perjalanan dinas ke Yogyakarta bersama sejumlah stafnya.

BACA JUGA:  Tingkat Keterisian Ruang Isolasi Covid-19 di Bandung Mulai Kritis

Padahal Wali Kota Bandung Oded M Danial sebelumnya menyatakan perjalanan dinas apapun yang tidak mendesak dilarang selama dua pekan hingga akhir Juni 2021.

Yana mengatakan dirinya menyayangkan tindakan yang dilakukan camat itu di tengah seluruh pejabat pemerintah sedang fokus menangani lonjakan kasus Covid-19.

BACA JUGA:  Persib Bandung Dapat Angin Segar, Bobotoh Bisa Girang Bukan Main

“Kalau pimpinan tidak ada, ya bingung stafnya,” ucapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya