1,1 Juta Dosis Vaksin Sinopharm Tiba di Indonesia

1,1 Juta Dosis Vaksin Sinopharm Tiba di Indonesia - GenPI.co
Ilustrasi vaksin: India Times

GenPI.co - Sebanyak 1,184 juta dosis vaksin jadi Sinopharm tiba di Indonesia pada Senin, 19 Juli 2021 di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang.

Secara keseluruhan, kedatangan vaksin ini merupakan kedatangan vaksin Covid-19 tahap ke-28 sejak 6 Desember 2020.

“Pada siang hari ini, Indonesia kembali kedatangan vaksin Covid-19 sejumlah 1,184 juta dosis atau setara 592 ribu vial,” ujar Direktur Utama Kimia Farma Verdi Budidarmo dalam keterangannya secara virtual.

BACA JUGA:  Vaksin Paling Efektif Dibocorkan Jokowi, Ternyata...

Kedatangan vaksin ini merupakan tahap kelima rangkaian kedatangan vaksin Sinopharm untuk Vaksin Gotong Royong yang merupakan bagian dari kerja sama antara Kimia Farma dengan Sinopharm.

Secara keseluruhan, Indonesia telah menerima sebanyak 5,5 juta dosis vaksin Sinopharm.

BACA JUGA:  Usai Vaksin Covid-19 Jangan Makan 3 Makanan Ini, Bahaya

“Ini adalah bagian dari kontrak pasokan vaksin antara Kimia Farma dengan Sinopharm sebesar 15 juta dosis vaksin untuk kebutuhan Vaksinasi Gotong Royong dan merupakan bagian dari target mengamankan dan menyuntikkan 20 juta dosis lewat opsi Vaksin Gotong Royong pada tahun 2021 ini,” ucapnya.

Direktur Utama Kimia Farma menjelaskan bahwa Vaksinasi Gotong Royong merupakan opsi tambahan bagi korporasi baik untuk karyawan, keluarga, maupun pihak terkait lainnya.

Hal ini dilakukan dalam rangka mencapai target vaksinasi sebanyak dua juta dosis per hari dan mempercepat tercapainya kekebalan komunal.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya