Papua Bakal Lockdown, Warga Diminta Bersiap

Papua Bakal Lockdown, Warga Diminta Bersiap - GenPI.co
Jubir Gubernur Provinsi Papua Muhammad Rifai Darus. (FOTO: ANTARA/Hendrina Dian Kandipi)

GenPI.co - Pemerintah Provinsi Papua berencana menutup akses keluar masuk, baik jalur penerbangan maupun perairan untuk menekan laju penularan Covid-19.

Masyarakat di Papua pun diminta untuk melakukan persiapan dan mengantisipasi rencana lockdown tersebut.

“Penutupan diperkirakan akan berlangsung pada 1 Agustus sampai 31 Agustus 2021,” kata Juru Bicara Gubernur Papua Muhammad Rifai Darus di Jayapura, Selasa (20/7).

BACA JUGA:  Penting! Papua Lockdown, Gubernur Minta Masyarakat Bersiap-siap

Rifai Darus mengungkapkan kebijakan ini sedang dimatangkan lebih lanjut pada rapat evaluasi oleh tim Satgas Covid-19 Papua pada Rabu (21/7).

Rifai Darus mengatakan Gubernur Papua Lukas Enembe beserta kepala daerah lainnya menghadiri rapat terbatas melalui pertemuan virtual bersama Presiden Jokowi pada Senin (19/7).

BACA JUGA:  Waspada BMKG Peringatkan Dini Wilayah Kalimantan, NTT dan Papua

Rapat tersebut membahas terkait situasi pandemi Covid-19 di Indonesia. Selanjutnya Lukas Enembe mengumpulkan seluruh kepala daerah di Papua untuk evaluasi pelaksanaan PPKM Mikro.

Kebijakan PPKM Mikro yang diterapkan di Papua ini sesuai dengan Surat Edaran Gubernur Papua Nomor: 440/7736/SET.

BACA JUGA:  Pro Kontra Otsus Papua, Puan: Agar Lebih Tepat Sasaran

Menurut Rifai Darus, surat itu masih berlaku hingga 25 Juli 2021 mendatang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya