Sandiaga Uno Gencar Mengembangkan Pariwisata Halal Nasional

Sandiaga Uno Gencar Mengembangkan Pariwisata Halal Nasional - GenPI.co
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno, memotivasi dan berusaha digelorakan sektor pariwisata di tengah pandemi. Foto: JPNN.com

GenPI.co - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno, memotivasi dan berusaha digelorakan sektor pariwisata di tengah pandemi.

Kali ini, Sandiaga Uno mengajak civitas akademika untuk ikut serta dalam mengembangkan pariwisata halal nasional.

Hal tersebut dia sampaikan dalam acara Webinar Nasional sekaligus Pelantikan Pengurus Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) Komisariat UIN Sultan Syarif Kasim Riau, Rabu (4/8)

BACA JUGA:  Sandiaga Uno Maksimalkan Pembangunan Wisata Kepulauan Seribu

Dalam diskusi ini tutut membahas pemulihan sektor parekraf, termasuk wisata halal pada masa pandemi covid-19 itu. Sandiaga Uno menyampaikan, Kemenparekraf tengah fokus pada penambahan layanan.

Penambahan layanan tersebut mengacu kepada tiga konsep, yakni need to have (harus untuk dimiliki), good to have (baik untuk dimiliki) dan nice to have (senang untuk dimiliki).

BACA JUGA:  2 Jempol! Sandiaga Puji Program Kemanusiaan Rotary District 3420

Besarnya potensi wisata halal yang dimiliki Indonesia merujuk peringkat Indonesia dalam World Travel and Tourism Console Index tahun 2018. Indonesia kabarnya menempati posisi kesembilan di dunia dan nomor satu di Asia Tenggara.

Sedangkan, berdasarkan Globaly Economy Report, terdapat lima negara muslim di dunia yang memiliki potensi wisata halal terbesar, yaitu Saudi Arabia, Uni Emirat Arab, Qatar, Kuwait dan Indonesia.

BACA JUGA:  Pandemi, Perusahaan Sandiaga Uno Untung Gede Banget

"Pandemi covid-19 ini merupakan kemunduran, tapi kami yakin bahwa di balik kesulitan ada kemudahan secara bersamaan," jelas Sandiaga Uno.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya
5 Manfaat Kunyit yang Bikin Kaget - JPNN.com

5 Manfaat Kunyit yang Bikin Kaget

Ada beberapa manfaat kunyit yang tidak terduga dan ternyata baik untuk kesehatan tubuh dan salah satunya membantu membersihkan dan menyembuhkan luka.