Waduh, Ganjar Pranowo Ngomel-ngomel

Waduh, Ganjar Pranowo Ngomel-ngomel - GenPI.co
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. FOTO: Antara

GenPI.co - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo membubarkan konvoi sepeda yang tidak mematuhi penerapan protokol kesehatan (prokes).

Pembubaran konvoi sepeda yang diikuti ratusan pesepeda oleh orang nomor satu di Jateng itu terjadi di Kawasan Pucanggading, Desa Batursari, Kecamatan Mranggen, Kabupaten Demak, Minggu (29/8).

Saat bersepeda di kawasan tersebut, Ganjar melihat ada kerumunan warga yang terdiri atas anak-anak hingga dewasa di halaman Masjid Jami Baitul Muttaqin.

BACA JUGA:  Mendadak, Amien Rais Terima Kasih kepada Pemerintahan Jokowi

"Mas, 'jenengan' tidak pakai masker, 'jenengan' juga. Panitianya siapa ini?," kata Ganjar saat mencari panitia atau penanggung jawab pelaksana kegiatan tersebut di lokasi.

Ternyata orang yang ditemui pertama dan tidak mengenakan masker itu adalah penanggung jawab kegiatan.

BACA JUGA:  Satgas BLBI Sita Aset Perumahan di Lippo Karawaci Rp 1,3 Triliun

Mengetahui hal itu, Ganjar langsung memberikan peringatan kepada panitia terkait kegiatan yang melanggar protokol kesehatan tersebut.

"Mas, 'jenengan' tahu tidak ini belum boleh? Kasihan lho mas anak-anak ini. Kita COVID-nya sudah mau baik lho. Kalau begini caranya rusak nanti, Mas. Ada izin tidak dari kepolisian?" kata Ganjar.

BACA JUGA:  Pengamat Bongkar Ada Gerilya Politik Tolak Anies Ke Parpol

Jawaban dari orang yang mengaku penanggung jawab kegiatan itu justru membuat Ganjar makin kesal, apalagi orang itu membawa anak-anak sebagai alasan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya