6 Kabupaten di Babel Nihil Kasus Covid-19, Ternyata Ini Kuncinya!

6 Kabupaten di Babel Nihil Kasus Covid-19, Ternyata Ini Kuncinya! - GenPI.co
Ilustrasi Covid-19. Foto: Unsplash

GenPI.co - Enam dari tujuh kabupaten/kota di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) nihil kasus harian Covid-19.

Keenam kabupaten tersebut adalah Kabupaten Bangka, Bangka Tengah, Bangka Barat, Bangka Selatan, Belitung dan Belitung Timur.

Sekretaris Satgas Penanganan Covid-19 Babel Mikron Antariksa mengungkapkan bahwa kuncinya adalah kesadaran masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan dan menyukseskan vaksinasi yang tinggi.

BACA JUGA:  Covid-19 Bikin New York Goyang, Tangan Besi Gubernur Langsung On

"Hari ini hanya ada satu kasus COVID-19 di Kota Pangkalpinang, sementara kabupaten lainnya nihil," kata Mikron Antariksa di Pangkalpinang, Sabtu (11/12).

Dengan penambahan satu kasus di Kota Pangkalpinang, pasien yang menjalani isolasi di isolasi terpusat, isoman dan rumah sakit rujukan menjadi 45 orang.

BACA JUGA:  Bupati Sleman: Vaksinasi Covid-19 Anak pada Januari 2022

Mikron menjelaskan sebanyak 45 orang yang menjalani isolasi Covid-19 tersebar di Bangka 13, Pangkalpinang 10, Bangka Tengah 7, Belitung 5, Belitung Timur 4, Bangka Barat dan Bangka Selatan masing-masing 3 orang pasien.

"Alhamdulillah, pasien sembuh dari COVID-19 juga bertambah 8 orang tersebar di Bangka 4, Bangka Tengah 2 dan Belitung Timur 2 orang pasien," ujarnya.

BACA JUGA:  Corona Menggila, Satgas Covid-19 Beri Kabar Buruk

Lebih lanjut, Mikron membeberkan upaya Pemprov Babel dalam mencegah lonjakan kasus selama liburan Natal dan Tahun Baru 2022.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya