
GenPI.co - Si Jago Merah melahap puluhan kios di Pasar Gaplok, Kecamatan Senen, Jakarta Pusat, Rabu (15/12).
Kebakaran itu diakibatkan korsleting listrik di sana.
Dewi, salah seorang pedagang yang kiosnya dilalap api mengatakan, titik awal api berasal dari salah satu rumah yang tidak ada pemiliknya.
BACA JUGA: Anies Baswedan Sebut Haji Lulung Putra Betawi Terbaik
Secara perlahan api melahap bangunan dua lantai itu dan menyebar ke sekitarnya.
"Api terlihat sekitar pukul 08.30 WIB," ucap dia di lokasi kebakaran, Rabu (15/12).
BACA JUGA: Jokowi Sanjung Nadiem Makarim, Sebut Indonesia Beruntung
Dewi mengatakan, tidak ada waktu untuk menyelamatkan barang-barang di kiosnya.
Dia hanya bisa pasrah melihat barang dagangnya habis dilahap api.
BACA JUGA: 3 Langkah Indonesia Menangani Pandemi Covid-19 yang Dipuji Dunia
"Tidak semua bisa diselamatkan, ludes kios dan dagangan saya," katanya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News