
GenPI.co - Konsep sustainability memang sudah seharusnya diaplikasikan di dalam industri fesyen, bukan hanya sekadar musiman.
Ketua Nasional Indonesian Fashion Chamber (IFC) Ali Charisma khawatir industri fesyen di Indonesia terus-menerus mengulang kesalahan brand internasional yang menerapkan konsep fast fashion yang berkembang pada awal 2000-an.
“Akhirnya pakaian itu gampang ditinggalkan dan tidak dimanfaatkan, ujung-ujungnya adalah mencemari lingkungan,” tuturnya di Jakarta, Senin (20/12/2021).
BACA JUGA: Noore Ciptakan Tren Fesyen Olahraga Bagi Hijaber
Berikut empat tren sustainable fashion sepanjang tahun 2021 menurut desainer Ali Charisma.
1. Loungewear atau pakaian yang nyaman dipakai di dalam dan luar rumah
BACA JUGA: Wamen Kemenparekraf Sebut Industri Fesyen Dipengaruhi Digital
Sejak pandemi 2020 hingga tahun ini, popularitas outfit loungewear tetap meningkat.
Outfit bergaya fleksibel ini menjadi andalan orang-orang yang lebih banyak bekerja dari rumah tetapi tetap terasa nyaman apabila dikenakan di luar rumah.
BACA JUGA: Buang Malu, Fauziah Bisnis Fesyen, Hasilnya Lumayan
2. Warna-warna sendu dan alam
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News