Waspada! Alarm BMKG Menyala, Semua Warga Harus Simak Ini

Waspada! Alarm BMKG Menyala, Semua Warga Harus Simak Ini - GenPI.co
Ilustrasi - Pegawai BMKG memberikan paparan di Kantor BMKG, Jakarta. Foto: ANTARA/Katriana.

GenPI.co - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memberi peringatan dini gelombang yang berpeluang terjadi di beberapa wilayah perairan Indonesia pada 2 - 3 Januari 2022.

Pasalnya, pola angin di wilayah Indonesia bagian utara dominan bergerak dari Timur Laut - Timur dengan kecepatan angin berkisar 5 - 25 knot.

Sedangkan di wilayah Indonesia bagian selatan dominan bergerak dari Selatan - Barat dengan kecepatan angin berkisar 5 - 20 knot.

BACA JUGA:  Hari Pertama 2022, BMKG Laporkan Cuaca Cerah di Banyak Kota

Dengan kecepatan angin tertinggi terpantau di perairan utara Sabang, perairan Kep. Anambas, perairan Kep. Natuna, Laut Natuna, dan Laut Sulawesi.

"Kondisi tersebut menyebabkan peningkatan gelombang setinggi 1,25 - 2,50 meter yang berpeluang terjadi di beberapa perairan," ungkap Prakirawan yang bertugas, Sabtu (1/1/2022).

BACA JUGA:  BMKG Beri Kabar Soal Cuaca Malam Tahun Baru Khusus Warga Jakarta

Beberapa perairan diantaranya, utara Sabang, Selat Malaka bagian utara, perairan barat Aceh, perairan barat P. Simeulue - Nias, perairan Belitung, perairan barat Lampung, Samudra Hindia barat Sumatra, Selat Sunda bagian barat dan selatan, perairan selatan Banten - NTT, Selat Bali - Lombok - Alas bagian selatan, Laut Sawu.

Kemudian, Samudra Hindia selatan Banten - NTT, Laut Natuna, Laut Jawa barat dan tengah, perairan Kalimantan Timur, Selat Makassar bagian utara, perairan Kalimantan Utara, Laut Flores bagian barat, Laut Sulawesi bagian barat dan tengah

BACA JUGA:  Awas, BMKG Beri Peringatan Malam Ini Khusus Warga Jabodetabek

Perairan utara Sulawesi Utara, perairan Bitung, Laut Maluku bagian selatan, perairan utara Kep. Sula - Kep. Banggai, Laut Halmahera, perairan utara Papua barat - Papua, Samudra Pasifik utara Jayapura.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya