Ruangan Fraksi Hanura di DPRD Batam Terbakar

Ruangan Fraksi Hanura di DPRD Batam Terbakar - GenPI.co
Ilustrasi kebakaran. Foto: ANTARA.

GenPI.co - Salah satu ruangan di gedung Kantor DPRD Kota Batam, Kepulauan Riau (Kepri), terbakar, Selasa (11/1).

Ruangan yang terbakar itu merupakan milik Fraksi Hanura DPRD Kota Batam. Kebaran membuat ruangan tersebut hangus terbakar.

Sekretaris DPRD Kota Batam, Aspawi, mengatakan, kebakaran diduga karena adanya konsleting  listrik.

BACA JUGA:  Kasus Kebakaran di Gedung Cyber I, Polisi Beber Hal Mengejutkan

"Saat kejadian, beberapa arsip dan komputer di ruangan itu sempat diselamatkan," katanya.

Dia pun menyebut, belum bisa memprediksi total kerugian akibat kejadian tersebut. Namun, dipastikan tidak ada korban jiwa.

BACA JUGA:  Geger Kebakaran Bus Vaksin Covid-19 di Sumsel, Astaga

Kebakaran diketahui terjadi sekitar pukul 11.00 WIB yang langsung berusaha dipadamkan oleh petugas Satpol PP menggunakan alat pemadam api ringan (Apar) yang tersedia di sana.

"Api dapat dipadamkan 20 menit kemudian, kami mengapresiasi kinerja teman-teman Satpol PP di DPRD Kota Batam," kata Aspawi.

BACA JUGA:  Adian Napitupulu Curiga Ada Sabotase Kebakaran Kilang Minyak

Usai api dipadamkan, mobil pemadam kebakaran kemudia tiba di lokasi untuk penanganan lebih lanjut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya