Trump Tampil Bersama Logo Kepresidenan Palsu yang Menyebut Boneka

Trump Tampil Bersama Logo Kepresidenan Palsu yang Menyebut Boneka - GenPI.co
Logo palsu kepresidenan AS (Sumber : businessinsider.com)

GenPI.co — Presiden Amerika Serikat Donald Trump tampil di acara kepresidenan dengan latar belakang layar yang menampilkan logo kepresidenan palsu, hari Kamis (25/7). Trump hadir dalam acara penyambutan bagi kunjungan dari kelompok pemuda konservatif TurningPointUSA. 

Acara tersebut digelar di Marriot Marquis Hotel di Washington DC. Saat Trump naik ke atas panggung, layar yang berada di belakangnya segera berganti dari video yang menonjolkan kepresidenannya menjadi tampilan logo kepresidenan Amerika Serikat. 

Saat para hadirin bertepuk tangan meriah kepada Trump, wartawan yang jeli melihat keanehan pada logo tersebut. Mereka segera mengambil gambarnya dan menghubungi operator infocus. Sayangnya operator proyektor juga tidak bisa mengganti logo itu.

Logo tersebut berbeda dari logo asli kepresidenan. Apa saja perbedaannya?

Pertama, kaki sebelah kiri burung seharusnya memegang anak panah, namun pada logo yang tampil di layar adalah stik golf. 

Kedua, perisai yang ada pada dada burung berbentuk persegi empat, sementara yang aslinya berbentuk seperti segitiga. 

Ketiga, yang menunjukkan bahwa trump tampil dengan logo kepresidenan palsu adalah jumlah kepala burung pada logo kepresidenan. Pada logo asli, kepala burung hanya berjumlah satu, sementara pada logo palsu di acara trump, kepala burung berjumlah dua, serupa logo kekaisaran Rusia dahulu.

Keempat, dan yang memastikan kepalsuan logo lembaga kepresidenan Amerika Serikat pada acara Trump adalah tulisan pada untaian kain di kepala burung.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya