
Dari video yang diunggah akun Twitter Habib Ali Alhinduan Terlihat Rizieq Shihab mengangkat kedua tangannya tinggi-tinggi mengajak para jemaah yang hadir mendoakan Mbah Maimun. Dengan mengenakan sorban serta pakaian serba putih, Rizieq terlihat dikelilingi jemaah yang juga merekam momen tersebut.
Mbah Maimun Zubair dikebumikan di Ma'la, Makkah. Diketahui kompleks pekuburan tersebut juga menjadi pusara bagi guru Mbah Moen, Sayyid Muhammad.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News