3,9 Juta Pemudik Bakal Masuk Yogyakarta, Hati-hati di Jalan Ya

3,9 Juta Pemudik Bakal Masuk Yogyakarta, Hati-hati di Jalan Ya - GenPI.co
Ilustrasi pemudik naik motor. FOTO: Antara

GenPI.co - Kapolda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Irjen Pol Asep Suhendar mengatakan ada 3,9 juta pemudik yang akan memenuhi wilayahnya.

"Prediksi yang akan datang ke Yogyakarta sekitar 3,9 juta orang, untuk itu diperlukan kesiapan yang matang," ujar Irjen Asep, Selasa (19/4).

Kapolda mengatakan bahwa Operasi Ketupat Progo 2022 tersebut rencananya akan digelar selama 12 hari, mulai 28 April hingga 9 Mei 2022.

BACA JUGA:  Jika Jabatan Presiden 3 Periode, SBY Turun Gelanggang

Dia meminta jajarannya untuk memetakan kerawanan, sejak pelaksanaan mudik, malam takbiran, silaturahmi saat syawalan, berwisata saat libur lebaran hingga pelaksanaan arus balik.

"Antisipasi adanya kemacetan di sejumlah titik, siapkan jalur alternatif serta rambu-rambu dan perlu dibuatkan spanduk," imbuhnya.

BACA JUGA:  Soal Penundaan Pemilu, Cak Imin Bawa-bawa Wapres Ma'ruf Amin

Lebih lanjut, Kapolda DIY berpesan kepada seluruh jajarannya untuk senantiasa memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.

"Pelaksanaan pengamanan perayaan Idulfitri 2022 dapat berjalan dengan kondusif," pungkas Kapolda Yogyakarta. (*)

Tonton Video viral berikut:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya