Begini Trik Pemilik Ontel di Kota Tua agar Sepedanya Tak Tertukar

Begini Trik Pemilik Ontel di Kota Tua agar Sepedanya Tak Tertukar - GenPI.co
Begini Trik Pemilik Ontel di Kota Tua agar Sepedanya Tak Tertukar - Foto: Ferry Budi Saputra/GenPI.co

GenPI.co - Ketua Komunitas Ontel Wisata Kota Tua Sarnen mengungkapkan bagaimana cara mengenali sepedanya meski memiliki warna yang sama dengan yang lainnya.

Sarnen mengaku, terkadang ada pengunjung yang bingung dengan cara penyewa mengenali sepedanya.

"Di sini warna pink paling banyak, pengunjung heran, kok, dari jauh bisa tahu. Sebenarnya setiap sepeda kami beri tanda," ungkap dia kepada GenPI.co di kawasan Kota Tua, Jakarta Barat, Rabu (11/5).

BACA JUGA:  Ingin Menyewa Ontel di Kota Tua? Sebegini Tarifnya

Sarnen mengatakan setiap sepeda ontel mempunyai ciri tersendiri dan hanya pemiliknya yang mengerti tentang hal itu.

"Jadi, ada coretan di bagian belakang sepeda. Punya saya yang warna merah," ucapnya.

BACA JUGA:  Komunitas Sepeda Ontel Meriahkan Hari Bersejarah PDRI

Dengan adanya tanda tersebut, Sarnen lebih mudah memantau pengunjung yang habis waktu sewanya.

"Ya, kalau waktunya habis, kami menghampiri untuk memanggilnya," kata pria 50 tahun itu.

BACA JUGA:  Senja Kala Ojek Sepeda Ontel, Tak Ada Regenerasi

Sarnen menyebut rata-rata pengunjung hanya menaiki sepeda ontel selama 20 menit saja.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya