Kelurahan Tanjung Benoa Dikukuhkan Jadi Komunitas Siaga Tsunami

Kelurahan Tanjung Benoa Dikukuhkan Jadi Komunitas Siaga Tsunami - GenPI.co
Kelurahan Tanjung Benoa dikukuhkan jadi Komunitas Siaga Tsunami. Foto: ANTARA FOTO/Luqman Hakim

GenPI.co - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengukuhkan Kelurahan Tanjung Benoa, Badung, Bali, sebagai Komunitas Siaga Tsunami internasional UNESCO-IOC, atau Tsunami Ready Community.

Peresmian tersebut dilakukan dalam rangkaian Global Platform for Disaster Risk Reduction (GPDRR) ke-7 di Bali, Sabtu (28/5/2022).

Sertifikat penunjukan itu disampaikan oleh Director of the UNESCO Regional Science Bureau for Asia and the Pacific Mohamed Djelid didampingi Kepala BMKG Dwikorita Karnawati, Gubernur Bali, dan Senior Advisor UNDP Bangkok Regional Sanny Jegillos.

BACA JUGA:  BMKG Beri Peringatan Khusus Jakarta Selatan dan Jakarta Timur

"Tanjung Benoa ini adalah komunitas di Indonesia yang pertama kali mendapatkan pengakuan internasional UNESCO-IOC sebagai Tsunami Ready Community," ujar Dwikorita dalam keterangannya, dikutip dari Antara, Minggu (29/5/2022).

BMKG sendiri telah memprakarsai Sekolah Lapang Tsunami Ready guna mendukung program Tsunami Ready di Indonesia.

BACA JUGA:  BMKG Sampaikan Peringatan untuk Jakarta, Semua Warga Waspadalah!

Sekolah Lapang tersebut bahkan merupakan Program Prioritas Nasional untuk mewujudkan masyarakat yang siaga menghadapi gempa dan tsunami

Sementara, Koordinator Bidang Mitigasi Gempa Bumi dan Tsunami BMKG Daryono menyatakan Tsunami Ready adalah program peningkatan kapasitas masyarakat dalam menghadapi ancaman tsunami dengan berbasis pada 12 indikator yang telah ditetapkan UNESCO-IOC.

"Menyiapkan masyarakat Tanjung Benoa sebagai Tsunami Ready Community adalah tepat, mengingat hampir seluruh wilayahnya dikelilingi lautan dan berhadapan dengan zona Megathrust Selatan Bali sebagai sumber gempa bumi potensi tsunami yang memiliki magnitudo maksimum 8,5," katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya