Hunting Foto Ramai-Ramai, Ayo Gabung Komunitas Photowalkramean

Hunting Foto Ramai-Ramai, Ayo Gabung Komunitas Photowalkramean - GenPI.co
Hunting foto ramai-ramai, ayo gabung komunitas Photowalkramean. Foto: Instagram/@photowalkramean

GenPI.co - Komunitas Photowalkramean dibentuk pada 2018 oleh seorang fotografer profesional bernama Andry Dilindra.

Ternyata, awal terbentuknya karena Andry melakukan street hunting dan mengunggah video kegiatannya itu ke kanal YouTube pribadinya.

“Setelah itu, banyak teman-teman yang antusias mencoba menghubungi melalui direct message (DM) Instagram. Isi pesannya ingin ikut serta hunting foto bareng saya,” kata Andry kepada GenPI.co, Minggu (29/5).

BACA JUGA:  Kelurahan Tanjung Benoa Dikukuhkan Jadi Komunitas Siaga Tsunami

Akhirnya, melihat antusias yang cukup tinggi dari masyarakat luas, Andry membuat event hunting bareng.

“Istilah kerennya photowalk, karena bareng-bareng akhirnya disebut photowalkramean yang disingkat PWR,” ujarnya.

BACA JUGA:  Semut Merah Kaizen, Komunitas Penulis Didikan Dee Lestari

Event pertama pada awal September 2018 menjadi hari lahirnya komunitas PWR yang saat ini anggotanya makin banyak dan terus berkembang.

“Anggotanya adalah mereka yang mengikuti akun Instagram kami, jumlahnya sekitar 8 ribu,” ucapnya.

BACA JUGA:  Komunitas Dogs Place Berawal dari Menyelamatkan Anjing Telantar

Menurutnya, range usia anggotanya berkisar antara 14 sampai 60 tahun.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya