Keren! Warga Australia Kompak Bermain Gamelan di HUT ke-74 RI

Keren! Warga Australia Kompak Bermain Gamelan di HUT ke-74 RI - GenPI.co
Anggota Friends of Indonesia Australia atau Australia-Indonesia Association dengan lihai dan kompak memainkan alat musik gamelan (Foto: KBRI Canberra)

Friends of Indonesia Australia atau Australia-Indonesia Association merupakan yang tertua dan berdiri sejak 1945. Sedangkan AIA Canberra (AIA-ACT) didirikan 1965. Di dalam acara ini warga Australia yang terlibat mulai dari berbagai kalangan seperti pejabat pemerintah, pengusaha, peneliti, dosen, seniman, pegawai swasta, sampai pelajar Australia yang belajar Bahasa Indonesia.

Keren! Warga Australia Kompak Bermain Gamelan di HUT ke-74 RI
Anggota Friends of Indonesia Australia atau Australia-Indonesia Association dengan lihai  menari tradisional (Foto: KBRI Canberra)

Tak hanya bermain gamelan, AIA pun juga turut menampilkan beragam tarian tradisional seperti Tari Rejang Renteng dan Tari Bali. Bahkan salah seorang YouTuber keturunan Australia-Indonesia Connel Twins, memukai sekitar 150 hadirin dengan membawakan tarian Nyai Ronggeng khas Jawa Barat.

Menurut Ketua AIA-ACT Les Boag, hubungan AIA-ACT dan KBRI Canberra yang terjalin sejak lama merupakan bukti kekerabatan erat Indonesia dan Australia.

Tak luput, para tamu juga disuguhkan kuliner khas Indonesia seperti nasi kuning dan rendang. Lalu acara ditutup meriah dengan lagu-lagu daerah Indonesia yang dinyanyikan bersama Friends of Indonesia.

Pada kesempatan ini AIA juga menggelar penggalangan dana melalui penjualan raffle tiket dengan hadiah utama paket perjalanan ke Indonesia dan puluhan hadiah menarik lainnya dari para donatur.

“Dana yang terkumpul nantinya akan disalurkan melalui berbagai program charity di bidang pendidikan, pemberdayaan masyarakat, korban bencana alam dan bantuan kemanusiaan di berbagai provinsi di Indonesia yang masih membutuhkan,” tukas Les Boag.

Simak video menarik berikut:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya