Perjuangan BBKSDA Sumut Melepasliarkan 2 Harimau Sumatera

Perjuangan BBKSDA Sumut Melepasliarkan 2 Harimau Sumatera - GenPI.co
Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam Sumatera Utara (BBKSDA Sumut) dan Balai Besar Taman Nasional Kerinci Seblat (BBTNKS) melepasliarkan dua harimau Sumatera. Foto: BBKSDA Sumut

Sekitar pukul 10.30 WIB, Surya Manggala dan Citra Kartini sudah berada di bandara dan siap dilepasliarkan.

Persiapan lepas liar pertama berjalan lancar. Surya Menggala diangkut dengan helikopter menggunakan metode longline menuju lokasi pertama.

Surya Menggala berhasil dilepasliarkan dengan lancar dan baik. Tiba-tiba pada siang hari setelah lepas liar pertama, kondisi di lokasi mulai berubah menjadi kabut dan mulai turun hujan.

BACA JUGA:  Hari Lingkungan Hidup Sedunia, 2 Harimau Sumatera Dilepasliarkan

Akhirnya diputuskan lepa sliar yang ke kedua untuk Citra Kartini dilanjutkan kembali pada 8 Juni 2022.

Harapannya setelah lepas liar, kedua harimau ini mampu beradaptasi, bertahan hidup dan berkembang biak secara di habitat alaminya.

BACA JUGA:  KLHK Resmi Buka Climate Change Expo & Forum 2022

Hasil survey yang dilakukan BBTNKS dan Fauna & Flora Internasional (FFI) pada 2005-2021 menggunakan camera trap telah berhasil mengidentifikasi 93 individu harimau Sumatera di kawasan TNKS.

Pada 2021 dan 2022, dua harimau Sumatera juga telah dilepasliarkan ke dalam kawasan TNKS.

Pelepasliaran Surya Manggala dan Citra Kartini menambah jumlah harimau Sumatera yang berhasil teridentifikasi menjadi 97 individu di kawasan TNKS.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya