PDIP Bangun Masjid At-Taufiq, Ornamennya Didesain Megawati

PDIP Bangun Masjid At-Taufiq, Ornamennya Didesain Megawati - GenPI.co
PDIP Bangun Masjid At-Taufiq, Ornamennya Didesain Megawati. Foto: Ferry/GenPI.co

GenPI.co - PDIP membangun Masjid At-Taufiq di Jalan Lenteng Agung, Jakarta Selatan.

Masjid tersebut diresmikan langsung Presiden Republik Indonesia Joko Widodo didampingi Ketua Umum Megawati Soekarnoputri pada Rabu (8/6).

Mengenai Masjid At-Taufiq, Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengungkapkan ornamennya didesain sendiri oleh Megawati Soekarnoputri.

BACA JUGA:  PDIP Resmikan Masjid At-Taufiq, Namanya Diambil dari Tokoh Ini

Ornamen masjid, termasuk tulisan Arab dan ayat-ayat suci Al-Qur'an juga dipilih langsung oleh Ketum PDIP tersebut.

"Ibu Mega memilih seluruh material dengan teliti dan cermat," ujar dia di Masjid At-Taufiq, Jakarta Selatan, Rabu (8/6).

BACA JUGA:  Megawati Soekarnoputri Ungkap Alasan Bangun Masjid At-Taufiq

Hasto juga menyebut arsitektur masjid secara detail telah melalui konsultasi terlebih dahulu dengan beberapa tokoh, termasuk Anggota Dewan Pengarah BPIP Said Aqil Siradj.

Sementara itu, Ketua Pembangunan Masjid At-Taufiq Ahmad Basarah menyebut nama At-Taufiq mengambil nama almarhum Mantan Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Muhammad Taufiq Kiemas.

BACA JUGA:  Presiden Jokowi Resmikan Masjid At-Taufiq di Sekolah Partai PDIP

Dia mengatakan tujuannya untuk mengenang jasa-jasa Taufik Kiemas semasa hidupnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya