Peningkatan SDM Faktor Penting Capai Net Zero Emission

Peningkatan SDM Faktor Penting Capai Net Zero Emission - GenPI.co
Peningkatan SDM Faktor Penting Capai Net Zero Emission. (Foto: Kementerian ESDM)

GenPI.co - Indonesia memiliki komitmen besar dalam pengurangan emisi demi mencapai Net Zero Emission (NZE) di tahun 2060 atau lebih cepat lagi.

Selain pengalihan teknologi, Sumber Daya Manusia (SDM) juga menjadi faktor penting dalam mencapai target tersebut.

Hal itu disampaikan oleh Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Energi dan Sumber Daya Mineral (BPSDM ESDM) Prahoro Nurtjahyo.

BACA JUGA:  Dorong Transisi Energi, Kementerian ESDM Dorong Peran Gas Bumi

Adapun Prahoro menyampaikan hal itu pada acara Embassies Forum, di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur, secara hybrid, Rabu (22/6).

Prahoro mengatakan, dalam rangka mencapai Net Zero Emission, Kementerian ESDM telah menyusun roadmap hingga tahun 2060.

BACA JUGA:  Menteri ESDM: Indonesia Dorong EBT yang Berkeadilan Lewat G20

"Akan difokuskan pada pengurangan penggunaan pembangkit listrik batu bara, percepatan pembangunan fasilitas energi baru terbarukan, penggunaan kendaraan listrik, serta penggunaan smart grid," ujar Prahoro.

Terkait roadmap tersebut, Prahoro menyampaikan pentingnya sumber daya manusia yang dapat mendukung pelaksanaan pembangunan fasilitas-fasilitas baru tersebut.

BACA JUGA:  Menteri ESDM Buka-bukaan, Subsidi Energi Bisa Jebol Tahun Ini

"Roadmap tidak berarti apabila tidak ada tenaga yang berkompeten untuk menjalankannya," kata Prahoro.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya