Mahfud MD Mendadak Beri Perintah Langsung ke Semua Jajaran Pemerintah, Tegas

Mahfud MD Mendadak Beri Perintah Langsung ke Semua Jajaran Pemerintah, Tegas - GenPI.co
Mahfud MD mendadak beri perintah langsung ke semua jajaran pemerintah. Foto: Kemenko Polhukam

GenPI.co - Kedutaan Besar dan Konsulat Amerika Serikat memunculkan laporan bahwa Indonesia menjadi negara tujuan dan transit pelaku perdagangan orang.

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD menekankan Indonesia harus mencegah dan memberhentikan lalu lintas perdagangan orang tersebut, karena dapat mengganggu kedaulatan Tanah Air.

Sebab, terjadinya Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) memiliki akar masalah sangat kompleks seperti faktor kemiskinan, pendidikan dan literasi yang lemah.

BACA JUGA:  Hacker Bjorka Abal-abal, Mahfud: tidak Berbahaya

Hal itu disampaikan Mahfud dalam Rakornas Gugus Tugas Pencegahan dan Penanganan TPPO yang diikuti secara daring di Jakarta, Rabu (15/9/2022).

"Kedutaan Besar dan Konsulat Amerika Serikat di Indonesia pada tahun 2021 lalu, melaporkan bahwa Indonesia ini merupakan salah satu negara asal utama dan pada tahapan tertentu, juga menjadi negara tujuan serta transit jalur TPPO dunia," ujar Mahfud.

BACA JUGA:  Mahfud MD Blak-blakan soal Kasus Peretasan Bjorka di Indonesia Berbuntut Panjang

Sementara, berdasarkan data Kementerian PPPA yang dihimpun sejak tahun 2019-2021 lalu, setidaknya korban kejadian TPPO telah menyentuh 1.331 orang.

Dengan rincian korban 1.291 atau 97 persennya didominasi oleh perempuan dan anak-anak sebagai kelompok rentan.

BACA JUGA:  Komnas HAM Kirim Rekomendasi Kematian Brigadir J, Mahfud MD Bongkar ini

Dia menyebutkan, korban biasanya berasal dari keluarga yang tinggal di desa dan dibawa ke perkotaan yang asing dengan dirinya, sehingga mudah mengalami eksploitasi ke luar negeri akibat iming-iming mendapatkan pekerjaan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya