Pengabdian Masyarakat, UI Dukung Desa Wanagiri Jadi Desa Ekowisata Mandiri

Pengabdian Masyarakat, UI Dukung Desa Wanagiri Jadi Desa Ekowisata Mandiri - GenPI.co
Tim Pengabdian Masyarakat Universitas Indonesia melakukan diskusi dengan warga Desa Wanagiri, Kabupaten Buleleng, Bali, Jumat (28/10/2022). Foto: Dok. Tim Pengmas UI

GenPI.co - Tim Pengabdian Masyarakat (Pengmas) Universitas Indonesia (UI) mendukung Desa Wanagiri, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng, Provinsi Bali, untuk menjadi desa ekowisata mandiri.

Forum Tim Pengmas dengan warga dilakukan di Ruang Pertemuan Pondok Kawinaya, Desa Wanagiri, Jumat (28/10/2022).

Hadir dalam kegiatan tersebut Kabid Destinasi Wisata Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng Ni Luh Made Enny Widhiyati, Kepala Desa Wanagiri Made Suparanton, serta sejumlah perangkat dan komunitas di Desa Wanagiri.

BACA JUGA:  Unggul di 3 Bidang Ilmu, UI Jadi Universitas Terbaik di Indonesia

Perwakilan Tim Pengmas UI Adhe Pradipta menuturkan bahwa kegiatan pengabdian masyarakat di Desa Wanagiri ditujukan untuk mempromosikan model pariwisata berkelanjutan.

Menurut Adhe, Desa Wanagiri memiliki potensi yang luar biasa, sehingga perlu model pariwisata berkelanjutan yang tak hanya mampu meningkatkan perekonomian masyarakat, tetapi juga kepedulian mereka terhadap lingkungan.

BACA JUGA:  Komunitas Land Cruiser Buleleng ikut Kembangkan Pariwisata

"Kami berharap pengabdian masyarakat ini bisa membuat model yang mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat lokal dan melestarikan lingkungan alam setempat,” tuturnya di Desa Wanagiri, Jumat (28/10).

Adhe mengatakan bahwa ekowisata cocok dikembangkan di Desa Wanagiri karena kondisi alamnya masih asri. Desa wisata, kata Adhe, bila dikelola dengan baik mampu menjadi pemicu perkembangan ekonomi melalui berbagai bisnis turunan industri pariwisata.

BACA JUGA:  Aruna Luncurkan Kampung Wisata dan Budidaya A Lobster Farm di Bali

“Oleh sebab itu, pengelolaan wisata sebaiknya diarahkan pada daya tarik wisata berbasis alam, sehingga mampu mempromosikan perekonomian yang selaras dengan pelestarian lingkungan,” paparnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya