Hindari Kabut Asap, Warga Riau Serbu Bukittinggi

Hindari Kabut Asap, Warga Riau Serbu Bukittinggi - GenPI.co
Bukittinggi menjadi destinasi bagi masyarakat Riau dan provinsi lain yang ingin menghindari kabut asap akibat karhutla. (Foto: Nanda)

GenPI.co - Bukittinggi, Sumatra Barat, menjadi salah satu destinasi bagi para pengunjung di kala kabut asap melanda. Imbasnya, tingkat kunjungan ke Bukittinggi meningkat sepekan terakhir. Para pengunjung sendiri didominasi dari Riau dan Jambi. Sejumlah objek wisata di Bukittinggi pun terpantau ramai dikunjungi pada akhir pekan kemarin.

Erwin Umar, Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Bukittinggi mengatakan, dari data yang ada  kunjungan ke Bukittinggi dalam sepekan terakhir meningkat, khususnya dari wisatawan yang datang dari Pekanbaru, 

“Sebagian dari mereka juga memang sengaja mengungsi untuk sementara atau eksodus, mungkin juga karena ada tenggang waktu libur untuk anak sekolah, mahasiswa,” tutur  Erwin, Minggu (22/9).

Baca juga:

Potret Satelit NASA Tangkap Parahnya Kebakaran Hutan Kalimantan

Kebakaran Hutan Kalimantan: Jarak Pandang Hanya 400 Meter

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya